Relawan Gerbang Simalungun Dukung Irjen Pol (Purn) Maruli Wagner Damanik Jadi Balon Bupati Simalungun

1030

Simalungun, Lensawarga.com – Relawan Gerbang Simalungun menggelar pertemuan tim Koordinator Kecamatan di kafe Wisata Jalan Ahmad Yani, Pematangsiantar untuk mendukung Irjen Pol (Purn) Drs. Maruli Wagner Damanik, M.AP maju menjadi Bakal Calon (Balon) Bupati Simalungun, Senin (5/8/2019).

Irjen Pol (Purn) Maruli Wagner Damanik (Pakai Kemeja Batik Memegang Ornamen Rumah Adat)

Sebanyak 25 tim Koordinator Kecamatan hadir untuk mendeklarasikan dukungannya kepada Wagner Damanik. Hal tersebut diungkapkan Ketua Relawan Gerbang Simalungun, Janri Damanik yang telah berkoordinasi dengan seluruh tim Koordinator Kecamatan.

Baca Juga : DPD Pemuda Muslim Indonesia Simalungun Gelar Diskusi Koordinasi Kepengurusan

“Sosok Bang Wagner Damanik cocok untuk memimpin Simalungun Periode 2020-2025 mendatang, jalur apapun yang akan di tempuh bang Wagner kita siap membantunya, untuk mewujudkan Simalungun yang bersih, indah dan berdaya saing,” tutur Janri.

Menurut Janri, untuk mewujudkan harapan dan cita-cita itu, perlu dilakukan penguatan tim di seluruh Kecamatan, Nagori bahkan Dusun-Dusun.

Loading...

“Untuk jadi pemenang kita harus saling berkoordinasi, harus solid, masih panjang langkah kita, ini baru persiapan tim, kedepan akan kita satukan semua visi misi, semua akan di akomodir segala keperluan dan kebutuhan tim,” kata Janri.

Wagner Damanik yang hadir saat pendeklarasian dirinya, mengucapkan terima kasih, dan dirinya siap untuk menjadikan Simalungun yang lebih baik dan maju dan juga akan merangkul semua elemen.

“Disini kita tidak bicara soal perbedaan, tapi kita menyatukan hajat, niat kita, untuk Simalungun yang lebih baik, persoalan adat, budaya, agama dan ras yang berbeda bukan untuk memecah belah persatuan dan kebhinekaan, melainkan untuk sebuah tujuan yang sama,” kata Wagner.

Menurut Wagner, rakyat Simalungun adalah penduduk yang homogen dan majemuk, perbedaan sudah pasti ada, tapi jika diikat dengan niat yang sama, tujuan yang sama, maka perbedaan itu bisa menjadi menyatukan semuanya.

“Saya kan mengambil jalur independen dalam Pilkada Simalungun, itu artinya tim harus benar-benar tulus membantu saya untuk menyiapkan segala keperluan yang di butuhkan untuk lolos menjadi Calon Bupati Simalungun,” beber Wagner.

“Setelah kita dinyatakan lolos oleh KPUD, baru kita atur langkah berikutnya membentuk tim sukses, saya sudah persiapkan semuanya,” sambungnya.

Baca Juga : Arogan! Oknum Gamot Ini Ambil Air Tanpa Izin, Ditegur Malah Bersikap Bak Preman

Pencalonan Wagner Damanik untuk maju di Pilkada Simalungun 2020 memang sudah tak asing lagi, pasalnya beberapa baliho dan spanduk sudah banyak bertebaran disekitaran Simalungun.

Berikut Pernyataan Lengkap Irjen Pol (Purn) Maruli Wagner Damanik :

Jangan Baca Sendiri, Ayo Bagikan :